All New Honda Vario 125 Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporti dan Modern

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Capella Dinamik Nusantara, Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kepulauan Riau, resmi meluncurkan All New Honda Vario 125. Foto: Istimewa

PT Capella Dinamik Nusantara, Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kepulauan Riau, resmi meluncurkan All New Honda Vario 125. Foto: Istimewa

PT Capella Dinamik Nusantara, Main Dealer Honda di Kepulauan Riau, meluncurkan All New Honda Vario 125 di Batam, Sabtu (17/1/2026). Motor ini menampilkan desain modern dengan lampu depan-belakang dan winker baru, serta panel meter digital yang lebih atraktif. Lampu depan tetap mempertahankan V-shape khas Vario, kini dilengkapi LED terbaru untuk pencahayaan optimal di malam hari.

Tipe Street menjadi sorotan utama. Dengan konsep street-style, motor ini menonjolkan karakter kuat, ekspresif, dan energik. Naked handlebar, panel meter terpisah, dan velg berwarna atraktif membuatnya ideal bagi generasi muda yang ingin tampil beda.

Baca Juga :  Batam Buka Donasi Online untuk Korban Bencana di Sumatera

Honda menambahkan fitur modern seperti USB Charger Type-C dan konsol box depan luas untuk mendukung mobilitas harian. Mesin 125cc liquid-cooled berteknologi eSP memberikan performa responsif sekaligus hemat bahan bakar hingga 51,7 km/liter. Bagasi 18 liter, sistem pengereman Wavy Disc + Combi Brake System (CBS), ban lebar, dan full LED meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.

Duri Yanto, Sales Manager PT Capella Dinamik Nusantara, menegaskan, “All New Honda Vario 125 mendukung mobilitas harian sekaligus mengekspresikan karakter pengendara urban. Tipe Street memberi pilihan bagi konsumen yang ingin tampil lebih ekspresif, sejalan dengan semangat Time to Step Up.”

Baca Juga :  J&T Express Perkuat Kolaborasi Logistik Indonesia–China

Vario 125 hadir dalam berbagai warna tren terkini: tipe CBS-ISS (Advance Blue, Advance Matte Red, Advance Matte Black), tipe CBS (Sporty Mint, Sporty Red, Sporty Black), dan tipe Street (Street Black Coral, Street Black Purple, Street Black White). Harga On The Road (OTR) Batam: tipe CBS Rp22.771.000, tipe CBS-ISS Rp24.363.000, dan tipe Street Rp24.754.000.

Editor: Diki

Berita Terkait

Citilink Gantikan Garuda di Rute Tanjungpinang–Jakarta
BEI Bekukan Perdagangan Saham akibat IHSG Anjlok 8%
Harga Emas Nembus 3 Juta per Gram, Minat Beli Warga Batam Justru Meningkat
BEI Dorong Masyarakat Bangun Keuangan Jangka Panjang Lewat Pasar Modal
J&T Express Perkuat Kolaborasi Logistik Indonesia–China
Honda Batam Perkuat CSR Lewat Donor Darah untuk PMI
Grand Mercure Batam Gelar Reunion Dinner Imlek “Fire Horse”
Capella Honda Ajak Pengendara Terapkan Keselamatan Berkendara Lewat Tips 5P+
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 21:56 WIB

Citilink Gantikan Garuda di Rute Tanjungpinang–Jakarta

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:14 WIB

BEI Bekukan Perdagangan Saham akibat IHSG Anjlok 8%

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:06 WIB

Harga Emas Nembus 3 Juta per Gram, Minat Beli Warga Batam Justru Meningkat

Senin, 26 Januari 2026 - 14:03 WIB

BEI Dorong Masyarakat Bangun Keuangan Jangka Panjang Lewat Pasar Modal

Minggu, 25 Januari 2026 - 11:57 WIB

J&T Express Perkuat Kolaborasi Logistik Indonesia–China

Berita Terbaru

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatatkan capaian signifikan dalam upaya pemulihan aset negara (asset recovery) sepanjang 2025. Foto: Dok KPK

Nasional

KPK Pulihkan Rp1,53 Triliun Aset Negara Sepanjang 2025

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:41 WIB

Gusti Yenosa atau Oca, kembali terpilih sebagai Ketua IJTI Kepri periode 2026–2030, dalam pemilihan demokratis di Hotel Pelangi Tanjungpinang, Jumat (30/1/2026). Foto: Istimewa

Daerah

Oca Terpilih Pimpin IJTI Kepri Periode 2026–2030

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:30 WIB