MANTAB Diluncurkan, Siapkan 55 Ribu Lapangan Kerja Baru

Jumat, 26 Desember 2025 - 18:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BP Batam meluncurkan aplikasi Manajemen Talenta Batam (MANTAB). Foto: Humas BP Batam

BP Batam meluncurkan aplikasi Manajemen Talenta Batam (MANTAB). Foto: Humas BP Batam

BP Batam memperkuat upaya penciptaan lapangan kerja dengan meluncurkan aplikasi Manajemen Talenta Batam (MANTAB). Peluncuran ini disertai penyerahan Nota Komitmen Perekrutan 55.375 tenaga kerja dari 26 industri baru yang akan berinvestasi dalam tiga tahun ke depan.

Kepala BP Batam Amsakar Achmad menegaskan, kualitas SDM menjadi kunci agar Batam tetap kompetitif sebagai tujuan investasi. Meski realisasi investasi hingga triwulan III mencapai Rp54,7 triliun, tingkat pengangguran masih berada di angka 7,68 persen.

Baca Juga :  HUT ke-54 KORPRI, Tekankan Jaga Etika dan Pelayanan Publik

Melalui MANTAB, pencari kerja dapat mengisi profil dan keahlian secara digital, sementara perusahaan menyeleksi kandidat secara cepat dan berbasis kompetensi. Aplikasi ini didukung teknologi AI dan IoT untuk mencocokkan kebutuhan industri dengan tenaga kerja lokal.

Deputi Investasi BP Batam Fary Djemy Francis menyebut MANTAB sebagai solusi atas kesenjangan antara tingginya investasi dan kesiapan tenaga kerja. BP Batam juga menggandeng perguruan tinggi guna menyediakan sertifikasi nasional dan internasional.

Baca Juga :  Gubernur Ansar Pimpin Goro di Pulau Penyengat dan Taman Gurindam 12

Saat ini Batam memiliki 1.900 perusahaan aktif, 31 kawasan industri, dan 135 galangan kapal yang terus membutuhkan SDM berkualitas.

Hadirnya MANTAB diharapkan memastikan pertumbuhan investasi Batam benar-benar menghadirkan peluang kerja nyata bagi masyarakat.

Berita Terkait

Gubernur Ansar: Keberhasilan Pembangunan Nasional Ditentukan Kabupaten
Nyanyang Ajak Umat Muslim Maknai Isra Mikraj dan Jalankan Salat Lima Waktu
Peletakkan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Falah di Central Hills
Pangdam XIX/Tuanku Tambusai Tinjau Koperasi Merah Putih di Tembesi
Business Matching Beras: Strategi Kepri Hadapi Lonjakan Permintaan
Indeks Kerukunan Umat Beragama Kepri Tinggi, Menteri Agama Apresiasi
Percepat Koperasi Merah Putih, Amsakar: Penggerak Ekonomi Rakyat
Kepri Gelar Isra Mikraj 2026 Bersama Menag Nasaruddin Umar
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 18:05 WIB

Gubernur Ansar: Keberhasilan Pembangunan Nasional Ditentukan Kabupaten

Minggu, 18 Januari 2026 - 19:15 WIB

Nyanyang Ajak Umat Muslim Maknai Isra Mikraj dan Jalankan Salat Lima Waktu

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:32 WIB

Peletakkan Batu Pertama Masjid Jami’ Al-Falah di Central Hills

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:08 WIB

Pangdam XIX/Tuanku Tambusai Tinjau Koperasi Merah Putih di Tembesi

Sabtu, 17 Januari 2026 - 16:40 WIB

Business Matching Beras: Strategi Kepri Hadapi Lonjakan Permintaan

Berita Terbaru

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatatkan capaian signifikan dalam upaya pemulihan aset negara (asset recovery) sepanjang 2025. Foto: Dok KPK

Nasional

KPK Pulihkan Rp1,53 Triliun Aset Negara Sepanjang 2025

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:41 WIB

Gusti Yenosa atau Oca, kembali terpilih sebagai Ketua IJTI Kepri periode 2026–2030, dalam pemilihan demokratis di Hotel Pelangi Tanjungpinang, Jumat (30/1/2026). Foto: Istimewa

Daerah

Oca Terpilih Pimpin IJTI Kepri Periode 2026–2030

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:30 WIB