Rangkaian peringatan Hari Jadi Batam (HJB) ke-196 berlangsung sukses dan khidmat. Pemerintah Kota Batam mengawali peringatan tersebut dengan ziarah ke makam Zuriah Nong Isa dan menutupnya melalui Malam Apresiasi dan Solidaritas di Dataran Engku Putri, Batamcentre, Sabtu (20/12/2025) malam.
Seluruh rangkaian kegiatan tidak hanya menjadi ajang refleksi sejarah dan capaian pembangunan, tetapi juga menegaskan kepedulian sosial masyarakat Batam melalui aksi solidaritas untuk saudara-saudara di Sumatera.

Puncak peringatan HJB ke-196 yang dikemas dalam Malam Apresiasi dan Solidaritas untuk Sumatera itu dihadiri Wali Kota Batam Amsakar Achmad bersama Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Chandra, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam dan Provinsi Kepulauan Riau, serta ribuan masyarakat.
Pemerintah Kota Batam menggelar rangkaian HJB ke-196 sejak pertengahan Desember 2025. Kegiatan diawali dengan ziarah makam Zuriah Nong Isa pada Jumat (12/12/2025), kemudian dilanjutkan Batam Bersepeda pada Minggu (14/12/2025) di Dataran Engku Putri.
Selanjutnya, Pemko Batam melaksanakan upacara peringatan HJB ke-196 pada Kamis (18/12/2025) pagi di lokasi yang sama. Pada hari itu pula, Batam Solidarity Airshow 2025 digelar selama dua hari, 18–19 Desember 2025, dengan menampilkan atraksi pesawat tempur dan paramotor yang memukau masyarakat.
Pada Kamis (18/12/2025), Pemerintah Kota Batam bersama DPRD Kota Batam juga menggelar Rapat Paripurna Istimewa sebagai momentum refleksi perjalanan dan pembangunan Kota Batam. Rangkaian kegiatan kemudian ditutup dengan Pawai Budaya pada Sabtu (20/12/2025) sore, yang mengambil rute dari depan Kantor Wali Kota Batam menuju Dataran Engku Putri, sebelum dilanjutkan Malam Apresiasi dan Solidaritas sebagai acara puncak.
Suasana malam puncak semakin semarak saat Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Chandra menyapa masyarakat dengan membawakan lagu “Berkibarlah Benderaku” dan “Terima Kasih Cinta”. Ribuan warga menyambut penampilannya dengan antusias. Kehadiran penyanyi nasional Budi Doremi turut menambah kemeriahan perayaan penutup HJB ke-196.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyerahkan penghargaan kepada anak-anak Batam yang berhasil mengharumkan nama daerah melalui prestasi di tingkat nasional dan internasional.
“Malam ini terasa istimewa karena kita memberikan apresiasi kepada anak-anak Batam yang telah mempersembahkan prestasi terbaik. Potensi generasi muda Batam sangat luar biasa dan mampu membawa nama daerah hingga tingkat internasional,” ujar Amsakar.
Amsakar juga memberikan apresiasi kepada Forkopimda Kota Batam atas peran aktif dalam menjaga stabilitas keamanan dan kondusivitas daerah. Menurutnya, kondisi Batam yang aman dan terkendali selama 10 bulan terakhir tidak terlepas dari sinergi Forkopimda dalam mengawal agenda pembangunan dan penyelesaian berbagai persoalan daerah.
Sebagai penutup rangkaian HJB ke-196, Pemerintah Kota Batam menggelar pengundian hadiah berupa 12 paket umrah dan 12 unit sepeda motor sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat.
Amsakar pun menyampaikan terima kasih atas partisipasi dan antusiasme warga Batam dalam seluruh rangkaian HJB ke-196, termasuk kegiatan Batam Bersepeda yang diikuti hampir tiga ribu peserta.
“Mari kita terus jaga kebersamaan untuk mewujudkan lompatan kemajuan Batam ke depan,” tutup Amsakar.
Editor: Yuli






